Diperkuat Megawati, Gresik Petrokimia Juara 3 Proliga 2025

18 hours ago 6

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA — Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia sukses menyegel peringkat 3 saat melawan Jakarta Electric PLN dalam Grand Final ProLiga 2025 yang diselenggarakan Sabtu (10/5/2025) di GOR Amongrogo Yogyakarta. 

Gresik berhasil unggul 3-1 atas Electric PLN dengan rincian skor berturut-turut 25-15, 20-25, 25-20, dan 25-21. Keunggulan ini juga ada peran dari Megawati Hangestri meski ia tak bermain secara full sepanjang laga itu. Mega diketahui menggantikan Medi saat berada di rotasi depan. 

Pelatih Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Jeff Jiang Jie, memberikan pujian kepada tim yang sudah all out dalam membela tim yang memiliki julukan The Bulls itu.

“Terima kasih kepada para pemain karena sudah bekerja keras, seminggu ini mereka menyiapkan ini dan mereka berhasil. Permainan permainannya bagus, tetapi di set kedua kalah karena bingung passing jadi seperti biasa (itu berpengaruh dan) serangannya tidak jalan,” kata Jeff dalam press conference seusai laga perebutan posisi ketiga Proliga 2024, Sabtu (10/5/2025), malam.

Laga Berlangsung Sengit

Dari pantauan, Gresik Petrokimia sukses memulai set pertama dengan sangat baik. Tim the bulls sukses mengungguli Jakarta Electric PLN dengan skor 13-9. Sementara di set kedua, Megawati baru diberikan kesempatan turun. Sayangnya Petrokimia kehilangan momentum dan harus mengakui keunggulan Electric PLN 20-25.

Tak terpuruk terlalu lama, di set ketiga, Petrokimia kembali mengendalikan permainan. Duet Hanna Davyskiba dan Julia Sangiacomo menjadi tumpuan serangan Petrokimia dan membawakan hasil apik dengan skor 25-20.

Sementara di set keempat, pertarungan sengit kembali tersaji. Electric PLN mencoba bangkit dan memimpin 4-1 di awal duel, namun, mampu dikejar oleh Petrokimia yang menyamakan skor 10-10. Dua spike keras yang dilakukan oleh Davysikba sukses membawa Petrokimia memimpin dan memaksa tim lawan melakukan time out. Petrokimia unggul 20-17 melalui servis ace namun kembali dikejar oleh, Electric PLN.

Akan tetapi, Electric PLN  kembali kerepotan setelah menerima servis dari Medi Yoku dan Rika Dwi Latri. Alhasil mampu membawa Gresik memenangi pertandingan di set keempat dengan skor 25-21.

Maya Kurnia Indri mewakili tim menyampaikan rasa bahagia nya mampu meraih posisi ketiga di laga Proliga 2025. “Puji syukur, alhamdulillah Petro bisa dapat posisi ketiga dan pastinya hari ini itu kayak benar benar seru banget dan Electric PLN juga tim yang bagus. Kita habis-habisan di hari ini, nggak ada kata menyerah dan nggak ada kata lain selain juara tiga,” ucap pemain senior Gresik Petrokimia. 

Ia juga mengakui kompetisi Proliga tahun ini berlangsung sengit. “Karena semua pemain yang tampil di Proliga punya kualitas," ungkapnya.

Sementara, pelatih Electrik PLN, Alim Suseno mengakui tetap bersyukur, meski mendapatkan hasil di urutan keempat. Alim tak menepis bahwa para pemainnya banyak melakukan kesalahan sendiri dalam pertandingan itu. "Tapi ke depan kami akan mencoba dengan lebih baik lagi," kata Alim.

Read Entire Article
Politics | | | |